g Noah Band Official web | Berita NOAH Band | Info NOAH Band: Cara Membuat Buku Tamu Di Blog Keren

TOP NEWS

Saturday, August 18, 2012

Cara Membuat Buku Tamu Di Blog Keren

Dalam panduan blogspot kali ini,kita akan membahas cara membuat buku tamu di blog.Memasang buku tamu di blog merupakan hal yang lumayan penting,karena buku tamu ini salah satu sarana untuk berinteraksi antara pemilik blog dan para pengunjung.Dengan adanya buku tamu ini,para pengunjung bisa mengungkapkan isi hatinya tentang blog yang sobat buat,bisa berupa pujian,saran maupun kritik.Cara membuatnya juga tidak terlalu sulit.Ayo segera kita mulai cara membuat buku tamu di blog.Silahkan sobat ikuti langkah-langkah berikut ini :


 Kita akan membuat buku tamu dengan gratis,mau?" ayo kita mulai
*Buka alamat http://www.shoutmix.com
*Setelah masuk ke halaman utama shoutmix,Klik Create Shoutbox
*Setelah itu,Isi form yang telah disediakan.Lalu klik Continue
*Jika sobat sudah terdaftar,silahkan sobat login dengan id sobat.
*Setelah masuk ke akun sobat,klik style&colors.Pada menu style&colors sobat bisa mengganti warna dan style shoutbox sesuai keinginan sobat.
*Setelah selesai,klik back to settings 
*Copy kode html shoutbox sobat

Sekarang kode shoutbox tersebut akan kita pasang di blog kita.
*Silahkan sobat login ke akun blogger sobat
*Klik RANCANGAN
*Lalu klik Tambah Gadget
*Lalu pilih/klik Html/Javascript
*Paste kan kode shoutbox sobat tadi di kotak yang disediakan,lalu klik SIMPAN.
 sobat juga bisa menentukan posisi buku tamu sesuai keinginan sobat.
*Selesai

Akhirnya blog sobat sekarang telah memiliki buku tamu.Sepertinya bahasan kita di panduan blogspot kali ini tentang cara membuat buku tamu di blog telah selesai.Semoga artikel saya ini dapat bermanfaat untuk sobat sekalian.Sampai jumpa di panduan blogspot selanjutnya.

Cara Membuat Buku Tamu Di Blog 5.0
Andrey Kusanagi
Cara Membuat Buku Tamu Di Blog

0 comments: